PBVSI Tapin menaruh harapan besar pada gelaran Porprov Kalimantan Selatan XII tahun 2025 di Kabupaten Tanah Laut.
1 min read
Persatuan Bola Voli Seluruh Indonesia (PBVSI) Kabupaten Tapin menaruh harapan besar pada gelaran Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Kalimantan Selatan XII tahun 2025 di Kabupaten Tanah Laut. Dengan persiapan yang matang serta komposisi tim yang semakin solid, PBVSI Tapin optimistis dapat mencapai target yang telah ditetapkan.
Ketua PBVSI Tapin, H. Rasyid, menyampaikan bahwa dari hasil pertandingan dan uji coba yang telah dijalani atlet bola voli indoor putra maupun putri, performa mereka dinilai sudah menunjukkan kemampuan maksimal. Para atlet berada dalam kondisi siap bertanding, memiliki semangat juang tinggi, serta kekompakan tim yang semakin kuat.
Pihaknya berharap atlet bola voli Tapin, baik putra maupun putri, dapat tampil dengan performa terbaik agar target perolehan medali dapat tercapai, sekaligus menambah kontribusi bagi perolehan medali Kabupaten Tapin pada Porprov Kalsel XII.
Selain itu, dukungan dari semua pihak sangat diperlukan untuk menjadi motivasi tambahan bagi para atlet, sehingga mereka bisa tampil percaya diri di lapangan dan memberikan hasil terbaik bagi daerah.

